Key Statistics 2024: Pertumbuhan Ekonomi : 4,82 % ; Persentase Penduduk Miskin: 16,45 % ; Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) : 3,00 % ; Indeks Pembangunan Manusia (IPM) : 70,85
Untuk Layanan Pengaduan silakan mengisi FORM berikut, atau Whatsapp SINTIA ke 0812 1000 3513 pada jam kerja.
Untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Probolinggo silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Probolinggo, Jl. Raya Lumajang Km.5 Sumbertaman, Probolinggo Telp. (0335) 422117 atau via whatsapp ke SINTIA 0812 1000 3513.
Focus Group Discussion Optimalisasi Penyusunan Publikasi Kab. Probolinggo Dalam Angka 2022
15 Februari 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Selasa, 15 Februari 2022 BPS Kab. Probolinggo melaksanakan FGD Optimalisasi Penyusunan Kab. Probolinggo Dalam Angka 2022.
Bapak Oni Sanimanto, SE selaku Kasubbag Umum BPS Kab. Probolinggo membacakan sambutan dari Kepala BPS Kab. Probolinggo yang berhalangan hadir karena masih dalam proses penyembuhan dari sakit.
Kepala Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Kab. Probolinggo Bapak Yulius Christian, SIP, MM berkenan hadir sekaligus membuka acara FGD tersebut.
Moderator dalam acara ini adalah Bapak Budi Septiyono, SST dan sebagai narasumber adalah Bapak Roy Iskandar, S.Pd., M.Pd Kabid Pendidikan Dan Kebudayaan Bappeda Kab. Probolinggo dan Bapak Rony Hadiyanto, SST Ketua Tim SDI BPS Kab. Probolinggo.
Adapun peserta dalam FGD ini adalah perwakilan dari dinas-dinas di lingkungan pemerintah Kab. Probolinggo sebagai kontributor data dalam publikasi Kab. Probolinggo Dalam Angka 2022.
Dalam acara ini Bapak Roy dari Bappeda menyampaikan materi terkait Satu Data Indonesia. Alhamdulillah Kab. Probolinggo sudah membentuk Peraturan Bupati Terkait Satu Data Kab. Probolinggo.
Selain memaparkan terkait data-data yang nantinya akan terbit dalam publikasi DDA dalam kesempatan tersebut juga disampaikan materi terkait Rekomendasi Statistik dan Metadata oleh Bapak Rony Hadiyanto.
Dalam FGD ini juga disampaikan penghargaan kepada 8 OPD di lingkungan Pemda Probolinggo yang tahun lalu berhasil melaporkan Metadata dan Rekomendasi Kegiatan Statistik.
Selamat kepada dinas-dinas di Kab. Probolinggo yang memperoleh penghargaan tersebut. Berikut daftarnya: 1. Dinas Kesehatan 2. Dinas Lingkungan Hidup 3. Dinas Pendidikan 4. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan 5. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Terpadu 6. BAPPEDA 7.Dinas DUKCAPIL 8. Badan Kepegawaian Daerah